NasionalPembangunanPendidikanPeristiwa

5 Perusahaan Luar Daerah Monopoli Proyek Lingkup Pendidikan SMA/SMK di Takalar T.A 2020

POJOKSAMBER.ID-Sulawesi Selatan — Gencarnya Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan dalam menggelontarkan anggaran APBDP dari bulan Juli sampai Oktober 2020 terhadap puluhan lingkup pendidikan SMA/SMK se-Kabupaten Takalar melalui pekerjaan fisik berupa penataan halaman sekolah, toilet, dan pagar sekolah dengan pagu anggaran proyek senilai 182.000.000/fisik dengan nilai HPS hampir setara dengan pagu anggaran menjadikan lima perusahaan yang beralamat di luar daerah kabupaten Takalar terkesan monopoli.

Hal ini diakui oleh beberapa kepsek saat media ini mencoba melakukan investigasi dari puluhan sekolah SMA/SMK yang ada di Takalar pada tahap pengerjaan proyek yang dipihak ketigakan tersebut.

“Iya betul, ada beberapa CV atau perusahaan yang sama dalam mengerjakan proyek di dua atau lebih sekolah, contoh disekolah saya, perusahaan yang mengerjakan proyek tersebut diketahui juga mengerjakan di sekolah lain”, ungkap kepsek yang minta identitasnya dirahasiakan.

Sementara itu melalui hasil investigasi dan penelusuran media ini, ke 5 perusahaan tersebut yakni, CV. Soppaindo Sinergi Engginering 3 Paket, Aulia Prima Teknik 3 Paket, Qireenaisy 273 Paket, Arcterior Simetri 3 Paket dan Rafa Cipta Mandiri 3 Paket.

Diketahui dari kelima CV tersebut, 4 diantaranya beralamat di Makassar, Satu diantaranya yakni CV Soppaindo Sinergi Engginering beralamat di Kabupaten Pinrang.(red/Bro**)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *