DaerahKomunitasMetro

Ketua Dekranasda Kota Metro Silfia Naharani siap mendukung produk usaha mikro kecil menengah (UMKM)

POJOKSAMBER.ID-Kota Metro – Ketua Dekranasda Kota Metro Silfia Naharani siap mendukung produk usaha mikro kecil menengah (UMKM) dapat ikut bersaing di penjualan melalui Alfamart dan Indomaret demi meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat di masa pandemi Covid-19.

Hal itu disampaikannya usai menghadiri Musyawarah Kota (Muskot) PMI Metro di Ballroom Hotel Grand Sekuntum Kota Metro, Rabu, 3/11/2021.

 

“Apa yang mendukung kesejahteraan masyarakat pasti kami dukung, tidak terkecuali produk UMKM lokal Metro agar dapat dipasarkan di minimarket seperti Alfamart dan Indomaret, agar kehadirannya dapat dirasakan warga,” kata Silfia Naharani.

 

Dia juga siap ikut berparan dan berkomunikasi dengan pihak terkait, selagi demi kepentingan masyarakat di Kota Metro.

 

“Dekranasda Kota Metro siap berkomunikasi dengan berbagai pihak untuk itu. NAmun, pelaku UMKM juga harus dapat melengkapi dokumen perizinan, karena itu adalah salah satu pokok syarat penting. Kami siap mendukung agar perekonomian masyarakat tumbuh di masa pandemi Covid-19 ini,” tandasnya.(red)

Laporan: Ahie

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *