EkonomiKomunitasNasionalPeristiwa

Polres Pelabuhan Makassar Salurkan Bantuan Bencana Alam Sulawesi Barat

POJOKSAMBER.ID-Makassar — Kapolres Pelabuhan Makassar Memimpin Langsung Pelepasan Rombongan Bantuan Kemanusian Gempa Bumi Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat. Didepan Kantor Polres Pelabuhan Makassar, Selasa 19/01/2021 Sekira pukul 09.00 pagi.

 

Polres Pelabuhan Makassar PEDULI GEMPA MAMUJU SULBAR Dengan membawa 9 unit truk dan 2 Patwal, serta dikawal 20 Personil yang siap melaksanakan misi kemanusiaan untuk korban Gempa bumi mamuju majene sulawesi barat.

 

Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Muhammad Kadarislam Kasim, menyampaikan Bantuan ini yang rencananya melakukan Penditribusian kepelosok yang sulit di jangkau kendaraan untuk itu Kapolres juga menyiapkan motor trail agar dapat digunakan ketitik lokasi yang terisolir sulit terjangkau dengan kendaraan roda empat agar dapat diberikan bantuan sembako dari polres pelabuhan makassar Peduli Gempa Bumi Mamuju Majene.

 

” Bantuan kemanusiaan yang telah disiapkan dan dikemas berupa, beras, susu untuk bayi, minyak, mie instan, air mineral, popok, obat obatan, peralatan dapur ,alat penerangan, tenda, selimut, kompor, dll.” jelas Kadarislam.

 

Kapolres, juga berharap. ” agar bantuan tersebut dapat tersalurkan dengan baik dan tepat bagi masyarakat yang sangat membutuhkan agar bisa bermanfaat bagi korban bencana alam ini.” jelas dia.

 

” Semoga Allah SWT memberikan kekuatan kepada seluruh korban gempa Mamuju Majene Sulawesi barat.” tutur kapolres.(red/Rudi)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *